|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Selasa, 18 Maret 2014

Nasehat Bijak Orang Terkaya Asia Li Ka-shing

 


Kebajikan ( De 德 ) Sebagai taipan properti, Li Ka-shing (李嘉誠) prihatin saat ini pasar properti Hongkong, serta otoritas Kepala Ekse­kutif Leung Chun-ying atas Hongkong. 

Sebuah poin yang terus dia usung adalah bahwa memilih tempat di mana Anda berinvestasi sangat penting, karena harus ada hukum yang stabil dan ketertiban di negara itu untuk melindungi investor. Mung­kin ini petunjuk untuk Leung.

Li mengatakan kepada Southern Metropolis Daily (SMD), ada banyak kesempatan di dunia untuk berinvestasi, tapi adalah penting untuk memilih investasi di tempat di mana aturan hukumnya terus berlanjut. Hanya di tempat seperti itulah hak-hak dan kepentingan pe­megang saham terlegitimatisi.

"Dalam masyarakat yang sehat, pemerintah harus mampu bertindak adil, serta diatas dasar hukum dan keter­tiban. Hongkong tidak boleh diperintah oleh sekelompok orang, maupun kekuasaan pemerintah secara selektif," kata Li dalam wawancara dengan SMD.

Menurut Li, kunci un­tuk meyakinkan para pelaku bisnis adalah kebijakan dan prinsip-prinsip tidak akan bergeser atau terpengaruh oleh perubahan yang sedang memimpin pemerintahan. Jika tidak, investor akan ragu untuk datang.

"Saya bukanlah tidak terkalahkan. Saya tidak bisa memprediksi perubahan politik, juga tidak memiliki kekuatan untuk memenga­ruhi politik. Saya hanya bisa melakukan apapun yang saya bisa untuk melindungi ke­pentingan pemegang saham. Mereka percaya pada saya," tambah Li.

Percaya diri atas masa depan rakyat Tiongkok

Sistem hukum Hongkong tampaknya mengalami kemunduran sejak reunifikasi dengan Tiongkok. Fenomena saat ini "dikuasai oleh sekelompok orang", yang melawan "perintah hukum", membuat tempat menjadi tak teratur, begitu banyak orang bisnis yang telah beremigrasi ke Amerika Utara atau Taiwan.

"Saya melihat jutaan mahasiswa Tiongkok pergi ke luar negeri untuk melanjutkan pendidikan mereka. Saya sangat yakin dengan masa de­pan masyarakat Tiongkok. Saya percaya bahwa 'pen­getahuan mengubah takdir'. Ini juga yang menjadi alasan mengapa saya menyumbang dan berinvestasi di Shantou University, untuk memastikan pengabdian bagi pendidikan," katanya dalam laporan SMD.

"Saya juga percaya bahwa prestasi tanpa mengejar ke­tenaran adalah standar yang lebih tinggi dalam kehidupan. Untuk itu, saya mendorong para mahasiswa dari Shantou University Medicinal Col­lege bahwa jika mereka dapat berhasil, saya berjanji untuk membangun lebih banyak rumah perawatan gratis ke­pada penderita kanker."

Menurut Li dengan pemahaman Konfusianisme, Buddhisme, dan Taoisme, jelas bahwa hidup itu singkat. Oleh kare­na itu, harus fokus pada waktu di tempat yang benar. Ketika dirinya melihat hasil positif setelah kerja keras tersebut, benar-benar sesuatu yang layak untuk dirayakan."

Wawancara dengan Li Ka-shing telah mengundang banyak perhatian di Hongkong, serta dunia media. Anson Chan Fang On-sang, seorang anggota pro-demokrasi independen Dewan Legislatif Hongkong, mengungkapkan kekagumannya atas wawan­cara Li.

Dia mengatakan bah­wa prinsip yang paling penting dalam mengelola Hongkong adalah untuk dikuasai oleh hukum dan ketertiban, bukan sekelompok orang, dan tim dari Leung Chun-ying ha­rus tetap menyadari itu. (Sumber)

Jika anda merasa artikel ini bermanfaat dan menurut Anda bisa mengilhami orang untuk menjadi baik dan berbuat kebajikan, maka anda dipersilahkan untuk mencetak dan mengedarkan semua artikel yang dipublikasikan pada Blog Kebajikan ( De 德 ) ini; Mengutip atau mengcopy artikel di Blog ini harus mencantumkan Kebajikan ( De 德 ) sebagai sumber artikel.

Tidak ada komentar:
Write komentar