KEBAJKAN ( De 德 ) - Punya bisnis sendiri memang jadi impian bagi sebagian wanita. Selain bisa mandiri, tentunya kamu bisa menunjukkan eksistensi diri.. Tapi namanya memulai, pasti banyak keraguan yang muncul di dalam hati. Berikut ini adalah beberapa 'tapi' yang akan mengganjal langkahmu untuk memulai bisnis, dan bagaimana menepisnya.
Tapi, aku bisa nggak ya?
Pernahkah pertanyaan itu muncul dalam benakmu, Sobat? Itu adalah pertanyaan umum yang dilontarkan oleh sebagian orang kok. Tapi, daripada sibuk bertanya bisa atau ngga, lebih baik mencoba agar tahu jawabannya. Cemas itu wajar, tapi kamu juga harus percaya pada kemampuan diri, jika bisnis yang dirintis pasti akan sukses!
Tapi, nanti mentok di tengah jalan
Setelah segalanya siap, kadang masih ada saja rasa ragu. Apakah bisnis akan berjalan sesuai harapan? Supaya bisnis tetap menarik bagi pelanggan, pastikan produk yang ditawarkan memiliki ciri khas dan keunikan tersendiri. Jaga juga kualitas dan pelayanan yang diberikan. Jika kamu sudah memberikan yang terbaik, pelanggan akan tetap setia kok, dan bisnis kamu ngga akan mentok.
Tapi, kalau rugi gimana?
Untung rugi itu hal yang biasa dalam berbisnis. Belajarlah dari orang yang sukses bangun dari kegagalan, saat mendirikan bisnis. Rajinlah juga mengikuti workshop entrepreneurship. Lewat kegiatan tersebut, kamu bisa menambah ilmu juga relasi, lho!
Kebanyakan 'tapi' cuma bikin kamu jalan di tempat. Mulai hindari kata tapi dan lakukan apa yang kamu mau. Terus berusaha dengan maksimal!
So, tunggu apalagi? Wujudkan apa pun yang diimpikan. Selamat memulai bisnis baru dan lakukanlah tanpa tapi! Salam kebajikan (Sumber)
Tidak ada komentar:
Write komentar