|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Sabtu, 01 Oktober 2016

Kembali ke Asal

 


KEBAJIKAN ( De 德 )Ada sekelompok orang yang mengadakan pertandingan permainan perjalanan di hutan yang paling menantang , di tengah pertandingan karena kompas rusak, sekelompok orang ini tersesat di pegunungan tidak dapat menemukan jalan pulang selama dua puluh hari, dalam keadaan sulit mempertahankan hidup. 
Setelah diselamatkan, ada orang yang bertanya kepada mereka bagaimana perasaan hati mereka pada saat itu? Mereka semua menjawab dengan satu jawaban yang hampir sama: ”Kelak kami tidak ingin apa-apa lagi, asalkan ada cukup makanan dan minuman untuk menghilangkan dahaga dan haus, ada pakaian dan tempat berteduh untuk bertahan dari cuaca buruk, cukup hanya hal ini saja, seumur hidup begini kami telah merasa puas dan bersyukur kepada Tuhan.” 
Maksud dari cerita tersebut adalah: Ketika kita tumbuh dewasa, apakah kita telah kehilangan hati murni, mengejar materi tanpa batas dan selalu merasa tidak puas, bahkan kemudian berubah menjadi pribadi yang egois dan tidak lurus, bukankah yang kita dapatkan malahan tekanan dan stress tanpa henti? Sementara kembali ke asal sebenarnya, ke jati diri kita yang mempunyai sifat alami Sejati, Baik, Sabar adalah yang paling berharga dalam kehidupan peradaban modern ini.  Salam kebaikan (Sumber)

Tidak ada komentar:
Write komentar