|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Selasa, 21 April 2015

Makanan Lezat Kaya Protein

 


KEBAJIKAN ( De 德 ) Protein adalah salah satu nutrisi penting yang diperlukan oleh tubuh terutama untuk perkembangan otot. Banyak manfaat protein yang diperlukan oleh tubuh yakni dapat membantu menurunkan berat badan Anda ( terutama lemak di perut ) dan meningkatkan masa otot dan kekuatan tubuh. Dan asupan harian yang direkomendasikan (RDI) adalah 46 gram untuk wanita, dan 56 gram untuk pria. Namun, banyak ahli kesehatan dan kebugaran percaya bahwa kita perlu lebih dari itu.

Berikut daftar 19 makanan kaya protein, dikutip dari erabaru.net.

1. Telur

Sebutir telur adalah salah satu makanan sehat dan padat gizi bagi kita semua. Hal ini karena telur kaya dengan vitamin, mineral, lemak sehat, antioksidan yang dapat melindungi kesehatan mata dan nutrisi pada otak Anda. Dan dalam sebuah telur yang paling banyak mengandung protein adalah bagian putih telur.

2. Kacang almond

Kacang almond kaya akan nutrisi yang penting, termasuk serat, vitamin E, mangan dan magnesium.

3. Dada ayam

 
Dada ayam adalah salah satu makanan hewani yang kaya akan protein. Jika Anda mengonsumsi ayam bagian dada tanpa kulit, sebagian besar kalori berasal dari kandungan protein.

Kandungan protein: 80% dari kalori 1 dada ayam panggang tanpa kulit mengandung 53 gram, dengan hanya 284 kalori.

4. Oats /gandum

Gandum kaya akan serat, juga magnesium, mangan, tiamin (vitamin B1) dan beberapa nutrisi lainnya.

5. Keju cottage

Keju cottage adalah jenis keju yang cenderung mengandung lemak yang rendah dan kalori. Juga kaya akan kalsium, fosfor, selenium, vitamin B12, riboflavin (vitamin B2) dan berbagai nutrisi lainnya.

6. Yogurt Yunani

Yoghurt Yunani, juga disebut yoghurt saring adalah jenis yogurt yang sangat tebal. Rasanya lezat, memiliki tekstur yang lembut dan mengandung nutrisi yang tinggi.

7. Susu

 
Susu adalah salah satu sumber protein yang sangat baik juga berkualitas tinggi. Susu juga mengandung nutrisi tunggal yang dibutuhkan oleh tubuh manusia. Juga kaya akan kalsium yang tinggi, fosfor dan riboflavin (vitamin B2).

8. Brokoli

Brokoli merupakan sayuran sehat, yang kaya akan protein dan vitamin C, vitamin K, serat dan potasium. Brokoli juga kaya akan berbagai nutrisi bioaktif yang dipercaya dapat membantu dan melindungi tubuh terhadap penyakit kanker.

9. Daging sapi tanpa lemak

 
Daging sapi tanpa lemak memiliki rasa yang lezat, juga mengandung protein yang tinggi. Selain itu juga kaya akan zat besi , vitamin B12, dan banyak nutrisi lainnya.

10. Ikan tuna

 
Tuna merupakan jenis ikan yang sangat populer. Hal ini karena ikan tuna mengandung lemak yang rendah kalori dan banyak mengandung protein saja. Seperti ikan lainnya, tuna juga kaya akan berbagai nutrisi dan mengandung jumlah besar akan asam lemak omega-3.

11. Quinoa

 
Quinoa adalah benih / biji-bijian yang saat ini menjadi sumber makanan superfoods paling populer di dunia. Hal ini karena quinoa banyak mengandung vitamin, mineral dan serat, juga sarat dengan antioksidan. Selain itu , Quinoa juga memiliki banyak manfaat kesehatan lainnya.

12. Suplemen protein susu

Ketika Anda sedang sibuk dan tidak ada waktu untuk memasak, suplemen protein susu dapat mengenyangkan perut Anda juga.

Whey adalah jenis protein berkualitas tinggi dari makanan susu dan terbukti sangat efektif untuk membangun massa otot, dan dapat membantu dengan penurunan berat badan.

13. Lentil

 
Lentil adalah jenis kacang-kacangan dan tinggi akan serat, magnesium, potasium, zat besi, folat, tembaga, mangan, dan berbagai nutrisi lainnya.

Lentil adalah salah sumber terbaik dalam dunia protein nabati, dan merupakan makanan yang sangat baik untuk vegetarian.

14. Biji Labu kuning

Biji labu kuning mengandung nutrisi yang tinggi, termasuk zat besi, magnesium dan seng.

15. Dada ayam kalkun

 
Cara memasak dari dada ayam kalkun adalah mirip dengan dada ayam biasa dalam berbagai masakan. Selain rasanya yang lezat, juga mengandung protein tinggi dengan sedikit lemak dan kalori.

16. Ikan

 
Ikan adalah sumber makanan laut yang sehat dan kaya akan berbagai nutrisi yang penting , juga sangat tinggi kandungan omega-3 asam lemak , yang baik untuk kesehatan jantung Anda.

17. Udang

 
Udang merupakan jenis makanan laut yang sehat juga. Hal ini karena udang mengandung kalori yang rendah, tetapi sarat dengan berbagai nutrisi, termasuk selenium dan vitamin B12. Seperti ikan, udang juga mengandung banyak asam lemak omega-3.

18. Brussels sprouts / kubis mini

 
Brussels sprout adalah salah satu sayuran yang tinggi protein. Hal ini karena kubis mini ini kaya akan serat yang tinggi, vitamin C dan nutrisi lainnya.

19. Kacang tanah

Kacang tanah kaya akan protein yang tinggi, serat juga magnesium. Hal ini terbukti dari banyaknya studi yang menunjukkan bahwa kacang tanah dapat membantu menurunkan berat badan Anda. Salam kebajikan

Tidak ada komentar:
Write komentar