|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Sabtu, 08 Agustus 2015

Cinta Sejati Pria yang Rela Berhenti Kerja, Demi Merawat Kekasihnya yang Koma

 

 

KEBAJIKAN ( De 德 ) -  Di masa kini, mungkin banyak orang yang sudah tak lagi percaya dengan cinta sejati. Namun di dunia ini tetap masih ada saja sepenggal kisah nyata cinta sejati yang akan menghangatkan hati Anda. 

Cinta sejati tetap ada dalam suka dan duka, dalam sehat ataupun sakit. Saat kekasih hati sedang terbaring di rumah sakit, kita pasti ingin merawat dan berada di sampingnya. Saat belahan jiwa sedang kesakitan, kita pun bisa merasakan rasa sakit yang sama. Kalau sudah cinta, penderitaan yang dirasakan pasangan bisa membuat kita tersiksa.

Seperti kisah seorang pria setia asal Tiongkok yang rela berhenti bekerja demi merawat dan menjaga kekasihnya yang koma selama 70 hari, akibat kecelakaan mobil telah menjadi perbincangan publik.

Dilansir shanghaiist.com, Sabtu (8/8/2015), setelah lebih dari dua bulan menghabiskan waktu di samping tempat tidurnya, untuk merawat dan menjaga kekasihnya yang koma akibat kecelakaan mobil
yang dialaminya, akhirnya sang kekasih terbangun dari komanya.

Setelah kecelakaan lalu lintas yang dialaminya, Fu dijaga dan dirawat oleh keluarga dan pacarnya Chen Ben di sebuah rumah sakit di kota Anshan, Tiongkok.


Chen Ben merawat Fu Jun
Bahkan Chen rela berhenti bekerja untuk merawat dan terus benjaga di sisi kekasih yang sangat ia cintai selama 70 hari, sebelum Fu akhirnya sadar kembali.. Dalam sebuah wawancara dengan sejumlah wartawan, Chen mengungkapkan bahwa dirinya tak ingin kehilangan Fu.

Chen Ben merawat Fu Jun
"Pada hari Fu terbangun dari komanya dan mulai berbicara, ibunya dan saya sangat bahagia dan bersemangat," kenang Chen Ben. 
Namun sayangnya, kata-kata pertama yang ditunggu-tunggu Chen Ben dari kekasihnya sedikit membuatnya kaget ketika mendengar ucapan kekasihnya Fu Jun yang terbangun dari "tidur" panjangnya, karena tidak cukup romantis seperti yang diharapkannya. 

Fu Jun berkata, " Mengapa kau repot-repot untuk merawat aku, seharusnya kau tidak melihat saya. Saya tidak ingin menikah, tidak ingin menjadi beban?! "

Chen Ben membersihkan tangan Fu
Kata-kata yang keluar dari mulut Fu tentu saja membuat Chen merasa sedih dan tak menyangka bahwa Fu akan mengeluarkan kata-kata seperti itu saat melihat dirinya setelah tersadar dari koma, namun Chen berusaha tersenyum dan mencoba menenangkannya.


Fu mulai berjalan walau dengan susah payah
Chen Ben kepada wartawan, menambahkan bahwa ia akan terus membantu pacarnya pulih dan kemudian menikahinya..

"Mungkin dia masih shock, aku berjanji akan terus menemaninya sampai kapanpun dan aku akan mengembalikan ingatannya. Setelah itu aku akan menikahinya," tambah Chen.
 
Chen Ben membersihkan wajah Fu
Pengabdian yang luar biasa dari Chen, yang merawat kekasihnya hingga memutuskan berhenti bekerja telah menyebar dengan cepat di dunia maya. Ribuan netizen tersentuh membacanya dan memuji Chen sebagai pria yang tak hanya setia, namun juga membuktikan cintanya lewat tindakan yang nyata, sehingga para netizen dapat merasakan bahwa cinta sejati itu memang benar ada. Bahkan mereka menganggap bahwa Chen adalah pria paling setia di dunia saat ini.

Seorang pengguna bernama 嘉 多 宝 berkomentar, "Seorang pria yang baik seperti dia, sudah sangat jarang dijumpai di kehidupan sekarang ini. Saya hanya berharap sang gadis dapat segera pulih dan mereka bisa bersama selamanya. Tuhan memberkati mereka!" 

Komentar lain dari pengguna bernama 郑晓春, memberikan komentar "Dia pria sejati yang tidak meninggalkan pacarnya dan tidak menyerah pada dirinya!"

Sedangkan pengguna Weibo lainnya menyebut bahwa perempuan itu adalah perempuan yang paling beruntung,

"Dia beruntung telah menemukan seorang pria yang baik seperti dia. Saya berharap mereka berdua mendapatkan kebahagiaan!" komentar seorang netizen dari Chongqing.


Sobat, semoga Fu Juni cepat pulih dari sakitnya ya, agar mereka berdua bisa berbahagia selamanya.. Salam kebajikan

Tidak ada komentar:
Write komentar