|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Rabu, 02 Maret 2016

Jangan Tunda! Alasan Ini Penting Untuk Mengatur Me Time Kamu

 


KEBAJIKAN ( De 德 )Pernah merasa jenuh dan bosan dengan segala rutinitas yang kamu jalani? Hmm, mungkin kamu perlu mengatur ulang rencana 'me time' kamu. Tahukah Ladies, saat pikiran mulai penuh dan jenuh, bisa jadi yang kamu perlukan adalah me time atau waktu untuk sendiri.

Sobat, memiliki waktu untuk sendiri sangat penting, berikut adalah alasan mengapa kamu perlu melakukan me time antara lain:

1. Me time bukan karena kamu merasa kesepian, tetapi sendiri

Yaitu kamu melakukan hal yang kamu sukai dengan seorang sendiri. Misalnya melakukan perjalanan jauh, nonton, memanjakan diri di salon hingga belanja pakaian yang sudah lama kamu inginkan. Me time adalah waktu untuk menyenangkan diri kamu sendiri.

2. Ketika kamu merasa tertekan, stres dan merasa sedih tanpa kamu ketahui alasannya bisa jadi kamu perlu me time

Menyendiri dan keluar dari rutinitas yang biasa kamu lakukan dapat membuat kamu merasa bahagia. Hal ini juga akan membuat kamu merasa pikiran kamu yang kosong dapat kembali penuh.

3. Saat kamu merasa bingung menentukan pilihan, cobalah melakukan me time

Luangkan waktu untuk me time, sejenak memikirkan apa yang sebenarnya kamu inginkan. Keputusan yang kamu ambil saat pikiran kamu tenang akan membuat kamu merasa baik-baik saja dan tidak menyesali keputusan kamu.

4. Susah tidur dan merasa ada beban pikiran? 

Hmm, sepertinya kamu harus mengatur ulang jadwal me time kamu. Me time akan membuat tidur kamu menjadi lebih nyaman dan menyenangkan. Tidak bisa tidur dan gangguan lainnya bisa jadi disebabkan karena kurang tidur dan terlalu banyak pikiran, maka salah satu cara untuk menguranginya adalah dengan melonggarkan pikiran kamu.

5. Me time akan membuat kamu merasa mudah dalam mencapai tujuan hidup 

Saat kamu merasa terbebani dengan beban hidup, maka kamu tidak akan mendapat keleluasaan dalam mencapai tujuan hidup kamu. Untuk itulah kamu perlu melakukan me time.

Sobat, me time selain untuk mencapai tujuan di atas juga sangat baik untuk membuat kamu lebih fokus. Jadi bagaimana Sobat, sudah bersiap untuk me time ke mana hari ini? Semoga bermanfaat. Salam kebajikan (Sumber)

Tidak ada komentar:
Write komentar