KEBAJIKAN ( De 德 ) - Waktu adalah batas. Waktu adalah jangka, rentang dan masa. Masa hidup adalah jumlah waktu yang kita gunakan dalam hidup. Rentang waktu adalah jarak dimulainya dan berakhirnya usia hidup yang kita miliki. Jangka waktu adalah target-target hidup yang harus kita capai dalam hidup ini.
Dalam sehari-semalam kita memiliki rentang waktu 24 jam. Dalam seminggu 7 hari, dalam bulan ada 30 hari sedangkan dalam setahun kita memiliki 356 hari. Masing-masing rentang waktu ini memiliki makna dan fungsi bagi manusia.
Inilah kehidupan....
Sehebat, semewah, sekaya, sekuat apapun.. Pasti akan BERAKHIR tetapi WAKTU & KESEMPATAN akan terus berjalan.
Nah sobat, Setiap insan menyadari akan begitu pentingnya waktu dalam menjalani kehidupan. Kebahagiaan seseorang berawal dari waktu yang dimilikinya. Menyia-nyiakan waktu dengan sesuatu yang tidak bermanfaat akan berakhir dengan penyesalan dan kerugian. Sedangkan memanfaatkan waktu dengan hal-hal yang bermanfaat akan berakhir dengan kebahagiaan dan keberuntungan.
Semoga Bermanfaat..
Tetaplah bersemangat!
Teruslah bertumbuh!
Teruslah belajar!
Salam kebajikan (Lily)
Tidak ada komentar:
Write komentar