|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Senin, 04 Juli 2011

Yang Sesungguhnya kaya

 

Orang yang sesungguhnya kaya adalah seseorang yang memiliki kepribadian mulia, cinta kasih, kearifan, kemurahan hati, kejujuran, rendah hati dan kesopanan.

Walaupun tidak memiliki uang tapi hidupnya bercahaya bagaikan matahari. Orang-orang akan
menghormati, mengasihi dan memuliakannya. Walaupun miskin, dia adalah orang miskin yang kaya raya ! Sekalipun miskin, dia memiliki segala-galanya.

Zaman boleh berubah, peradaban boleh berganti, namun kemuliaan hidup harus terus bercahaya !

Orang miskin, bukanlah orang yang tidak memiliki uang dan rumah tapi adalah yang tidak memiliki nilai apa pun dalam hati juga kepribadiannya. Sehingga tidak ada sesuatu pun dalam tutur kata dan perbuatannya yang pantas dihargai atau layak diteladani. Setelah kematiannya, juga tidak ada yang pantas dikenang.

Walaupun memiliki banyak uang, dia hanyalah orang kaya yang miskin, yang tidak memiliki apapun. Hanya seorang yang papa atau melarat.


"Orang termiskin yang aku ketahui adalah orang yg tidak mempunyai apa-apa kecuali uang !"
Sesungguhnya, Kaya miskin tergantung pada bernilai tidaknya kepribadian kita !

Maka jadilah
Orang kaya yang kaya atau
orang miskin yang kaya !

Janganlah menjadi
orang kaya yang miskin atau
orang miskin yang miskin !

Tidak ada komentar:
Write komentar