|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Selasa, 27 September 2011

Bungkusan Atau Isi

 

Sikap hidup di masa sekarang ini, telah menunjukkan kedangkalan pola pikir juga moralitas manusia. Dalam kehidupan sehari-hari terkadang kita lebih suka penampakan / penampilan luar daripada kejujuran hati.

Hidup ini akan menjadi sia-sia, melelahkan dan sangat menjemukan bila kita hanya menguras pikiran untuk mengurus BUNGKUSAN nya saja dan mengabaikan ISInya di dalam.

Bersikaplah dengan bijak untuk membedakannya...
Rumah yang indah hanya bungkusan;
Keluarga Bahagia itu isinya.

Pesta nikah hanya bungkusan;
Cintakasih, Pengertian dan Tanggung jawab itu isinya.

Ranjang mewah hanya bungkusan;
Tidur nyenyak itu isinya.

Makan enak hanya bungkusan;
Gizi dan energi itu isinya.

Kecantikan hanya bungkusan;
Kepribadian itu isinya.

Bicara itu hanya bungkusan;
Kerja nyata itu isinya.

Buku hanya bungkusan;
Pengetahuan itu isinya.

Jabatan hanya bungkusan;
Pengabdian dan pelayanan itu isinya.

Harta benda hanya bungkusan;
Kekayaan hati  itu isinya.

Pergi ke Vihara / Kelenteng  itu bungkusan;
Melakukan Kebajikan dan perintah Tuhan dalam hidup itu isinya.

Ceramah yang bagus itu bungkusan;
Takdir dan karma yang mengubahkan hidup itu isinya.

Jadi utamakanlah Isinya…namun jangan lupa kita rawat Bungkusnya dengan baik.

Tidak ada komentar:
Write komentar