|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Senin, 26 Desember 2011

Intropeksi Diri Akhir tahun 2011

 

Waktu berlalu dengan sangat cepat. Tidak terasa kita sudah berada di penghujung tahun 2011 yang akan berlalu dalam hitungan hari yang tidak seberapa lama lagi, maka kita akan masuk di pesona tahun 2012, pada masa akhir tahun biasanya kita jadi teringat masa lalu terutama setahun yang baru saja kita jalani,..
sebagian orang akan bertanya masih berapa kalikah bisa menikmati pergantian Tahun karena mereka berpikir bahwa dengan memasuki Tahun yang baru maka berarti “sisa” mereka untuk menikmati Tahun Baru pun berkurang lagi 1 Tahun, marilah kita sama-sama melakukan sedikit introspeksi diri .

Kadang tanpa terasa Kehidupan manusia itu berlalu dengan cepatnya. Banyak sekali yang telah dilalui, ada yang lancar tapi ada juga yang penuh rintangan, ada yang penuh kegembiraan, ada pula yang penuh kegetiran, kadang semuanya bisa berjalan lancar sesuai harapan tapi tak jarang pula banyak yang mengecewakan, semua itu adalah yang namanya pengalaman. Tapi itulah isi dari kehidupan manusia.

Saat umur 20 an karena sedang menikmati hidup dan belum terlalu banyak memikirkan kebutuhan maka anda akan merasa sungguh enak dan bangga apalagi kalau anda tampak tampan / cantik.

Saat umur 30 an anda akan mulai diuber kebutuhan dan anda akan kerja keras untuk menutupi kebutuhan, maka anda akan merasa sungguh enak andaikan bisa tetap muda dan gagah perkasa sehingga bisa mengejar harapan dan cita-cita.

Saat umur 40 an anda akan mulai memikirkan hasil kerja anda, mulai memikirkan tabungan dan masa depan anda, maka anda akan merasa sungguh enak andaikan punya banyak uang dan hidup yang mapan.

Saat umur 50 an anda sudah mulai memikirkan masalah kesehatan yang biasanya sudah mulai menurun dan anda akan merasa bahwa Hidup ini harus Sehat karena memang dengan kondisi kesehatan yang bagus baru akan merasakan Nikmatnya Hidup.

Saat umur 60 an maka anda sudah merasa ingin menikmati Hidup ini lebih lama lagi dan anda pun sudah bisa mulai bersyukur untuk hidup anda apalagi kalau sudah mempunyai beberapa cucu maka anda akan merasa bahwa Tuhan sudah memberikan karunia yang cukup untuk anda..

Saat umur bisa mencapai 70 - 80 an justru anda akan merasa kenapa hidup ini serasa sangat singkat sekali dan masih banyak Pekerjaan yang anda rasa belum kesampaian dan belum sempurna anda lakukan.

Sebenarnya, Hidup ini tidak perlu selalu merasa disesali kalau kita bisa mengisi hidup kita dengan hal-hal Baik, Bijak dan Berguna, Karena hanya dengan itu yang akan membuat kita tetap dikenang dan hanya nilai-nilai Kebaikan itulah hal utama yang bisa kita tinggalkan didunia ini.

Hidup ini tak perlu diisi dengan Kesombongan dan Keangkuhan, janganlah merasa diri sendiri paling tampan ataupun dengan Rendah Diri merasa diri sendiri paling jelek. Karena Tampan / Bagus / Cakep atau jelek itu sungguh-sungguh Relatif, tampilkan Inner Beauty mu maka orang akan menilai tinggi pada dirimu.

Hidup ini juga tidak perlu saling menyalahkan mencari kambing hitam dan mencari siapa yang benar siapa yang salah, karena Kebenaran dan Kesalahan, Dosa dan Pahala yang Hakiki itu adalah yang harus kita pertanggung jawabkan pada waktu kita menghadap pada Yang Maha Kuasa di Pengadilan Akhir.

Pesan Moral : Akhir tahun adalah momen yang cukup baik untuk introspeksi diri, karna memang setiap diri manusia mempunyai target-target dalam hitungan tahun. Tapi akan lebih baik jika introspeksi dilakukan tidak hanya saat menjelang pergantian tahun. Setiap apa yang kita lakukan sudah menjadi hal yang harus dikoreksi, entah itu termasuk dalam target hidup atau hanya perilaku sehari-hari kita. 

Dengan memiliki pribadi yang rajin mengoreksi diri, harapannya setiap kekurangan dan kekeliruan akan lebih cepat diatasi /dihindari dan tidak perlu menunggu sampai akhir tahun. 

Sebenarnya hidup ini sungguh indah karena Hidup ini adalah Karunia, jadi Nikmatilah hidupmu dan pergunakan waktumu sengan sebaik-baiknya, selalu berbuatlah sesuatu yang terbaik yang bisa anda lakukan, isilah hidup ini dengan hal-hal yang berguna bagi keluarga dan bagi masyarakat banyak, agar tak ada Penyesalan diwaktu menanti akhir hidup dan kita akan meninggalkan dunia ini dengan penuh Syukur dan Kerelaan. Semoga teman-teman sekalian diberi Hidup yang penuh Berkat .

Kita semua pasti sudah siap atau sedang mempersiapkan berbagai planning masa depan yang akan kita raih di tahun mendatang. Namun yang utama yang perlu kita renungkan sebelum menyusun rencana masa mendatang adalah mengoreksi apa-apa yang telah kita perbuat pada masa lalu agar kita bisa memperbaiki/melengkapi kekurangan-kekurangan dan berusaha untuk tidak mengulangi kesalahan di masa lalu. 

Tidak terasa, sebentar lagi kita akan segera memasuki awal Tahun Baru 2012. Kita akan segera melalui hari-hari paling penting dalam proses perjuangan kita.  Akhir kata, SELAMAT MEMASUKI TAHUN BARU 2012 ( walau masih beberapa hari ), Semoga pada tahun yang Baru ini kita juga bisa memperbaharui diri dan menjadi lebih baik dari Tahun yang akan kita lewati.

Tidak ada komentar:
Write komentar