|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Rabu, 17 Juli 2013

Nasehat Kesetiaan

 

❥ Seseorang akan mengerti apa arti MENCINTAI, setelah ia merasakan betapa perihnya DISAKITI

❥ Seseorang akan memahami apa arti KESETIAAN, setelah ia merasakan betapa sakitnya DIKHIANATI

❥ Seseorang akan memahami apa arti KEBERSAMAAN, setelah ia merasakan betapa sakitnya DITINGGALKAN

 
❥ Disaat kita ingin melepaskan seseorang.. ingatlah pada saat kita ingin mendapatkannya..

❥ Disaat kita mulai tidak mencintainya… in­gatlah saat pertama kita jatuh cinta padanya..

❥ Disaat kita mulai bosan dengannya.. ingatlah selalu saat terindah bersamanya.

❥ Disaat kita ingin menduakannya.. ba­yangkan jika dia selalu setia.

❥ Saat kita ingin membohonginya… ingatlah disaat dia jujur pada kita.

Maka kita akan merasakan arti dia untuk kita..Jangan­ sampai disaat dia sudah tidak disisi kita, kita baru menyadari semua arti dirinya untuk kita..

Yang indah hanya sementara,
Yang abadi adalah kenangan,
Yang ikhlas hanya dari hati,
Yang tulus hanya dari sanubari..

Tidak­ mudah mencari yang hilang,
Tidak mudah mengejar impian,
Namun yang lebih susah mempertahankan yang ada karena walaupun tergenggam bisa terlepas juga..

Ingatlah pada pepatah,“Jika kita tidak memiliki apa yang kita sukai, maka sukailah apa yang kita miliki saat ini”

Belajar menerima apa adanya dan berpikir positif….Hidup bagaikan mimpi, seindah apapun, begitu bangun semuanya sirna tak berbekas. Rumah mewah bagai istana, harta benda yang tak terhitung, kedudukan, dan jabatan yg luar biasa, namun…Ketika nafas terakhir tiba, sebatang jarum pun tak bisa dibawa pergi, sehelai benang pun tak bisa dimiliki, Apalagi yang mau diperebutkan, Ap­alagi yang mau disombongkan..Maka jalanilah hidup ini dengan keinsafan nurani.

Jangan terlalu perhitungan, jangan hanya mau menang sendiri, jangan suka sakiti sesama apalagi terhadap mereka yang berjasa bagi kita, Belajarlah tiada hari tanpa kasih, Selalu berlapang dada dan mengalah. Hidup ceria, bebas leluasa…

Tak ada yang tak bisa di ikhlaskan..
Tak ada sakit hati yang tak bisa dimaafkan..
Tak ada dendam yang tak bisa terhapuskan...




Jika anda merasa artikel ini bermanfaat, maka anda dipersilahkan untuk mencetak dan mengedarkan semua artikel yang dipublikasikan pada Blog Kebajikan ( De 德 ) ini. Mengutip atau mengcopy artikel di Blog ini harus mencantumkan Kebajikan ( De 德 ) sebagai sumber artikel..

Tidak ada komentar:
Write komentar