Kebajikan ( De 德 ) - Hidup
ini sebenarnya indah dan sangat indah bilamana kita bisa saling
mengasihi, tidak saling menyakiti dan membuang jauh-jauh keegoan kita
serta menekan semua sifat-sifat negatif dalam diri kita dalam bersosialisasi tak selamanya semua sepaham dengan kita.
Terkadang, sedikit kata -kata pedas, sedikit kalimat keras, sedikit ucapan ketus sudah membuat manusia lain merasa tersinggung lalu berburuk sangka, efeknya pecahlah tali persahabatan yang ada..
Menduga - duga hal yang wajar, Berhati-hati adalah sah saja namun juga harus disertai pengertian bahwa belum tentu yang di ucapkannya adalah sesuatu yang sengaja apalagi
memprovokasi keadaan.dan terkesan menjatuhkan...
SOBAT kalo ada diantara kita dalam Persahabatan pernah terlontar ucapan yang tidak berkenan atau mendengar sesuatu tanpa mencoba mencari tau langsung saja menilai,
Bisa Jadi persahabatan kita harus dikoreksi lebih lanjut..
Berkata kebenaran, Tanpa rekayasa..Berhati tulus, Tanpa pamrih Bermata jeli, melihat kehidupan Bertangan bersih, mengerjakan keselamatan Bertelinga peka Mendengar bahasa sanubari..
Akhirnya kenakanlah bagian tubuh Kita dalam segala kegiatan di kehidupan nyata untuk menjadikannya berguna bagi diri sendiri sesama dan SANG PENCIPTA..Salam kebajikan (Penulis : Lulu)
Jika anda merasa artikel ini bermanfaat dan menurut Anda bisa mengilhami orang untuk menjadi baik dan berbuat
kebajikan, maka anda dipersilahkan untuk
mencetak dan mengedarkan semua artikel yang dipublikasikan pada Blog Kebajikan ( De 德 ) ini; Mengutip atau mengcopy artikel di Blog ini harus mencantumkan Kebajikan ( De 德 ) sebagai sumber artikel.
Tidak ada komentar:
Write komentar