Kebajikan ( De 德 ) - Hidup adalah panggung sandiwara, didalamnya terdapat pemain, penonton dan yang punya peran penting adalah yang bekerja dibelakang layar.
Orang-orang yang berada di belakang layar seumpama orang yang sering membantu kita, menyemangati kita tuk menjalani peran yang akan kita lakoni. Penonton merupakan orang yang akan bisa saja menjatuhkan maupun mendongkrak kita jadi lebih sukses.
Sungguh kita tidak boleh melupakan orang-orang yang selalu berbuat baik terhadap kita, Apalagi sampai mengatakan kebaikan yang mereka buat adalah sebuah kebodohan.
Teman-teman terkasih...Jangan sekali-kali menyombongkan diri jika kita sudah sukses. Harus selalu ingat terhadap kebaikan mereka, sekalipun kita tidak pernah meminta per-
tolongan mereka.
Mereka bukanlah bodoh, melainkan mereka baik hati, punya hati nurani. Itulah "mereka" yang berperan penting dalam hidup kita. Kita bisa hidup menyendiri, tapi tidak akan pernah bisa menjalani liku-liku kehidupan sendirian. Salam kebajikan, semoga bermanfaat (Penulis : Amoy)
Jika anda merasa artikel ini bermanfaat dan menurut Anda bisa mengilhami orang untuk menjadi baik dan berbuat kebajikan, maka anda dipersilahkan untuk mencetak dan mengedarkan semua artikel yang dipublikasikan pada Blog Kebajikan ( De 德 ) ini; Mengutip atau mengcopy artikel di Blog ini harus mencantumkan Kebajikan ( De 德 ) sebagai sumber artikel.
Tidak ada komentar:
Write komentar