|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Jumat, 13 Maret 2015

5 Cara Menjaga Persahabatan Jarak Jauh

 


KEBAJIKAN (De 德)Dewasa ini, kita semua dihadapkan pada aktifitas yang sibuk nan padat. Sehingga kita jarang dapat berkomunikasi dan bertatap muka satu sama lain. Juga tidak dapat berkumpul untuk duduk bersama nongkrong di warung kopi dengan teman- teman Anda.

Namun, Anda tidak perlu khawatir, karena ada beberapa cara menarik untuk dapat tetap berkomuikasi dengan teman Anda dari jarak jauh, seperti dilansir dari efochtimes.

1. Teks /email


Anda dapat Mengirim teks / email secara acak satu sama lain , karena ini merupakan cara yang bagus dan pertanda Anda tetap mengingat mereka.

2. Bertatap muka atau lewat Skype

Daripada hanya berbicara lewat telepon saja , akan lebih baik jika Anda dapat bertatap muka atau lewat Skype. Ini adalah cara mudah dan efektif untuk dapat saling bertatap muka satu sama lain dari jarak jauh.

Anda dapat juga membuat rencana kencan untuk makan malam dan saling berbagi cerita / pengalaman sehari- hari.

3. Berkunjung

Anda dapat membuat rencana kunjungan . Berencana untuk mengunjungi satu sama lain ,setidaknya sekali dalam semester atau setahun dan secara bergantian.Dan membuat acara pilihan yang lain , seperti berpiknik ketempat wisata baru dan belum pernah dikunjungi.

Dengan begitu, Anda dapat melihat suasa baru yang ada disekitar, serta bisa saling berbagi pengalaman juga dapa menghangatkan pertemanan.

4. Kartu ucapan

Setiap orang tentu akan merasa senang , ketika menerima surat atau suatu paket . Anda dapat mengirim kartu ucapan, tidak hanya pada acara-acara khusus saja , tetapi pada waktu yang berbeda sepanjang tahun.

Jika Anda melihat perhiasan atau sesuatu yang mengingatkan tentang teman Anda, Anda dapat membeli dan mengirimkannya kepada mereka.

5. Menelpon

Anda dapat menelpon teman Anda , walaupun Anda berada di kota / negara yang berlainan. Dan bukan suatu halangan untuk dapat tetap menjalin hubungan persahabatan Anda.

Hanya mendengar suara mereka, dapat membawa senyuman dan keceraian bagi Anda dan teman Anda.

Cobalah untuk tidak membiarkan jarak menghalangi kontak dengan teman Anda, dan berusaha semaksimal mungkin untuk membiarkan mereka tahu , betapa Anda menghargai persahabatan mereka. Salam kebajikan

Tidak ada komentar:
Write komentar