|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Jumat, 13 November 2015

Polisi Baik Hati ini Beli Sepatu Baru Buat Tunawisma

 


KEBAJIKAN ( De 德 ) Setiap orang sebenarnya memiliki hati yang baik, tidak terkecuali seorang polisi. Polisi memang dikenal dengan sosok yang tegas dan mungkin juga ditakuti oleh beberapa orang. Mereka memang sosok tegas yang melindungi masyarakat dan menjaga kestabilan serta keamanan.

Tapi, polisi juga manusia biasa yang memiliki rasa dan bisa berempati. Polisi juga manusia biasa yang bisa tersentuh dan melakukan tindakan yang mengundang air mata haru, seperti kisah berikut ini.

ketika itu, Kenya Joyner (43) seorang Polisi, diminta untuk mengawal sebuah bus lokal di New Jersey, negara bagian Amerika Serikat, lantaran ada seorang tunawisma yang masuk ke bus, dan dianggap mengganggu. Setelah mengusir tunawisma itu keluar dari bus, pria baik hati ini kemudian membelikan sepasang sepatu baru untuk pria malang itu.

"Saya tanya, kenapa dia tidak memakai sepatu, dan dia menjawab, saya tidak punya sepatu untuk dipakai," ujar Joyner, seperti dilansir dari metro.co.uk, Kamis (12/11).

Joyner kemudian pergi ke toko sepatu di dekat sana dan membelikan si tunawisma sepasang sepatu baru berukuran 12. Ia menghabiskan uang USD45 (setara Rp 615 ribu).

Dia kemudian merekam saat si tunawisma mencoba sepatu barunya.

"Terima kasih, ini sangat bagus. Saya ingin menjabat tangan anda," kata si tunawisma dalam video yang direkam Joyner. Si tunawisma terdengar amat senang.

Joyner mengatakan dia amat tersentuh melihat kondisi si tunawisma itu. Dia juga membayangkan bagaimana jika dirinya berada di posisi si pria malang itu.

"Saya tidak bisa membayangkan bagaimana jika saya ada di posisinya. Pasti menyedihkan," serunya.

Kerendahan hatinya membuat saksi mata yang melihat apa yang sudah dia lakukan terenyuh.

"Dia sangat rendah hati," ucap seorang saksi mata. 

Sobat, kepedulian sekecil apapun tentunya bisa menyenangkan dan membahagiakan orang lain.  Salam kebajikan (Sumber)

Tidak ada komentar:
Write komentar