|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Rabu, 24 Februari 2016

Opportunity

 


KEBAJIKAN ( De 德 ) Huruf “O” dari kata “OPPORTUNITY” yang berarti “KESEMPATAN”

Yesterday no have “O”

Ini berarti hari kemarin tidak mempunyai kesempatan lagi untuk dipergunakan. Karena kita sebagai manusia tidak bisa memutar atau memundurkan waktu.

Today have 1 “O”

Artinya masih ada kesempatan dalam menjalani hari ini. Oleh karena itu jalani hari ini sebaik-baiknya agar memperoleh kesempatan tersebut. Jangan terlalu lama menyesali kesempatan yang terlewat di hari kemarin.

Tomorrow have 3 “O”

Berarti masih banyak kesempatan yang akan datang kepada kita. Kesempatan tidak hanya datang 1 atau 2 kali saja tapi berkali-kali namun bagaimana cara kita memanfaatkannya yang akan menentukan apakah kesempatan itu menjadi kesempatan emas atau hanya kesempatan biasa yang tidak berharga. Jadi, gunakan kesempatan dihari esok untuk menjadi lebih baik dari hari ini dan kemarin.

Pada tempayan Raja Thong terukir kalimat, “Bila suatu hari dapat membaharui diri, perbaharuilah terus tiap hari dan jagalah agar baharu selama-lamanya!” (Ajaran Besar II : 1)  Salam kebajikan

Tidak ada komentar:
Write komentar