KEBAJIKAN ( De 德 ) - Dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat akhir-akhir ini, penggunaan media sosial pun semakin marak. Adanya media sosial pun, tentu memiliki manfaatnya tersendiri seperti menghubungkan kembali teman-teman lama, atau kolega dengan mudah. Di sisi lain, media sosial juga bisa menjadi bumerang yang dapat dengan mudahnya memutuskan hubungan dengan orang yang paling dekat darimu, yaitu pasangan.
Disebutkan dalam laman gurl.com, berikut beberapa alasan kenapa media sosial bisa menghancurkan hubunganmu dengan pasangan.
1. Membuat Iri
Ketika pasangan lain melakukan PDA (Public Display Affection) di media sosial, beberapa orang mungkin tidak merasakan kebahagiaan yang sama. Mereka justru bisa merasa tertekan dengan hubungan yang tengah dijalaninya. Tak jarang, hal ini berujung pada pertengkaran dengan pasangan karena mereka tak puas dengan hubungannya. Akhirnya, mereka pun mulai menuntut pasangannya berubah jadi sekadar pencitraan media sosial.
2. Terlalu Banyak Berbagi Kehidupan Pribadi
Terlalu banyak berbagi kehidupan pribadi bisa menimbulkan masalah. Mungkin bukan masalah langsung yang terjadi dari antar pasangan, tapi di luar itu. Misalnya ketika kamu mengunggah foto bersama pasangan saat berlibur. Namun ternyata, pasangan tak ingin ketahuan oleh keluarga atau teman kerjanya. Contoh lainnya, ketika kamu menuliskan curahan hati di media sosial. Hal ini sangat tidak disarankan dan juga tak bijak untuk dilakukan.
3. Membuat Terlalu Sibuk Cek Media Sosial
Banyak pasangan yang pertemuannya berubah menjadi tak berkualitas karena keduanya sibuk memantau media sosial. Alangkah baiknya jika masing-masing mulai belajar menyimpan smartphone ketika sedang bersama agar komunikasi yang terjalin juga lebih intim.
Nah, itulah beberapa alasan yang membuat media sosial bisa menjadi penyebab hancurnya hubungan seseorang. Pada dasarnya, teknologi berfungsi seperti mata pisau, jika kita bisa menggunakannya dengan bijak maka kita akan mendapatkan manfaat darinya. Sebaliknya, jika kamu kurang bijak dalam menggunakannya, maka pasti akan merugikanmu, Sobat. So, be wise user, ya! Salam kebajikan (Sumber)
Tidak ada komentar:
Write komentar