|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Rabu, 30 Januari 2019

Seperti Apapun Akhir dari Sebuah Tahun, Ucapkanlah Terima Kasih 2569

 


KEBAJIKAN ( De 德 ) Setahun bukanlah waktu yang lama juga bukan waktu yang sebentar. Setiap akhir itu bisa saja menjadi awal dari kisah yang lain, dan setiap awal akan menemui akhir. Sama halnya seperti Tahun, seperti apapun akhir dari sebuah Tahun, tetaplah merupakan bagian dalam perjalanan hidup kita.

Tidak ada cara yang lebih baik untuk menumbuhkan rasa syukur dan meningkatkan kebahagiaan diri Anda selain dengan ucapan terima kasih yang mungkin bisa menjadi penyemangat kita untuk terus maju dan menjalani perjalanan hidup kita ini. . Terima kasih adalah sebuah kata sederhana yang sangat berharga.

Jika Anda termasuk orang yang belum terbiasa mengungkapkan terima kasih, berpikirlah sejenak tentang segala hal yang bisa membuat Anda bersyukur dan mulailah mengucapkan sebuah ucapan terima kasih untuk orang-orang yang telah berkontribusi banyak dalam hidup Anda.


Mulai sekarang, belajarlah untuk memikirkan perasaan orang-orang yang telah meluangkan waktunya dan berusaha untuk membuat Anda senang. Lihatlah dari sudut pandang mereka, maka hal ini dapat membantu Anda menjadi lebih penyayang dan bijaksana.

Selaini itu juga mencerminkan sebuah kematangan, kepercayaan diri, sekaligus kebijaksanaan yang bisa membuat orang-orang di sekitar untuk memercayai, menghargai, dan ingin membantu Anda.

Menjelang Akhir Tahun Lunar Tionghoa 2569 ini, Kami ingin mengucapkan Terimakasih atas keluangan waktu Anda yang tetap setia bersama kami di sepanjang tahun yang terasa sangat singkat ini. Terimakasih juga untuk setiap Like, Komentar, Saran, maupun Kritik dan penilaian yang terus mengingatkan kami untuk tidak diam di tempat; melainkan terus bergerak dan terlibat bersama menata diri dalam perjalanan hidup ini..

Maafkan atas segala kelemahan dan kekurangan kami. Apa yang selama ini kurang sesuai dan kurang pada tempatnya, mungkin telah kami lakukan tanpa sadar dalam sepanjang tahun ini.

Biarlah kita akhiri dan mulai dengan sesuatu yang baru, melepas yang lama dan menyambut yang baru, sehingga bisa menjadi benar seperti apa yang kita pahami dan pelajari bersama.

Tidak ada sesuatu yang tidak berlalu dalam kehidupan ini. Selamat tinggal tahun yang lama, selamat tinggal juga untuk segala hal yang buruk, yang kurang berkenan, yang kurang baik, yang kurang sesuai.

Semoga di Tahun Baru Lunar Tionghoa 2570 ini membawa harapan, kebahagiaan dan keberuntungan yang baru serta melimpahkan sukacita yang segar dan keselamatan baru bagi kehidupan kita dari tahun yang lalu.

Saya atas nama pribadi, mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh members blog Kebajikan (De 德), baik yang aktif, bertanya, menyumbang ide pemikiran dan pengetahuannya.

Tidak lupa, Kami juga menghimbau sobat yang merayakan Tahun Baru Imlek, janganlah terlalu vulgar dan berlebihan, sehingga terkesan Sok Pamer, rayakanlah dengan sewajarnya, tetaplah senantiasa mawas diri.serta dibarengi dengan kegiatan sosial.

Marilah kita sambut kedatangan Tahun Baru Imlek 2570 ini dengan semangat dan jiwa yang baharu ! Semoga tahun yang akan datang menjadi tahun penuh berkat bagimu! Selamat Merayakan Tahun Baru Imlek 2570. Xin Nian Kuai Le 2570. Salam kebajikan

Tidak ada komentar:
Write komentar