Di Zi Gui adalah ajaran etika moral yang diambil dari bagian ajaran filsuf dunia Kong Fu Zi ini,
disusun dalam kata-kata singkat yang kelihatannya sederhana, namun
sangat dalam artinya.
Di Zi Gui ( 弟子規 ) adalah sebagai pedoman untuk belajar menjadi manusia berbudi luhur dan berbakti berdasarkan nasehat-nasehat orang bijak.
Bab ini menjelaskan tentang seseorang yang harus
berhati-hati dan waspada supaya tidak melakukan kesalahan. Karakter 谨 bisa
diartikan mawas diri, hati-hati, waspada.
Dalam Bab ini mengajarkan tiga hal yaitu pengendalian diri, mandiri, dan kemampuan
menyelesaikan / mengerjakan sesuatu. Umumnya anak-anak zaman sekarang
kurang dalam ketiga-tiga hal itu.
Ada beberapa alasan, salah satunya adalah karena mereka dari kecil
sudah dimanjakan dengan tidak pernah diberi kesempatan untuk melakukan
pekerjaan rumah. Akibatnya, hal-hal yang paling mendasar seperti menyapu, mengepel,
menyambut tamu pun tidak bisa.
Kalau dipikir-pikir, ke depannya bagaimana
nasib mereka kelak? Padahal anak barulah tumbuh ketika diberi tanggung
jawab. Memberi tugas rumah baru mereka bisa belajar untuk bertanggung
jawab. Jadi, kalau cinta anak sendiri, haruslah membiasakan memberi
mereka tanggung jawab untuk mengerjakan pekerjaan rumah.
Kelebihan lain bagi anak yang terbiasa melakukan tugas rumah, adalah
mereka mengerti berterima kasih. Mereka akan memahami betapa
melelahkannya menjadi ayah dan ibu.
Mereka yang terbiasa melakukan tugas
rumah juga biasanya secara tidak langsung sudah ditempa menjadi lebih
bisa mengendalikan diri, gigih, dan tekun. Sehingga ketika dewasa diberi
tugas apapun dia bisa menanganinya dengan baik tanpa mengeluh, menjadi
orang yang dapat diandalkan.
1. MENGHARGAI WAKTU
朝起早 , 夜眠迟
zhāo qǐ zǎo , yè mián chí
Bangunlah lebih awal di pagi hari, Tidurlah agak larut di malam hari
(jangan terlalu larut).
老易至 , 惜此时
lǎo yì zhì , xī cǐ shí
Sekejab waktu kita akan menua, hargai waktu
mulai dari sekarang juga.
晨必盥 , 兼漱口
chén bì guàn, jiān shù kǒu
Mencuci muka di pagi hari, juga berkumur (menggosok gigi).
便溺回 , 辄净手
biàn nìao huí , zhé jìng shǒu
Setelah buang air selalu mencuci tangan.
2. JAGA KETRAMPILAN
冠必正 , 纽必结
guàn bì zhèng , niǔ bì jié
Topi dikenakan dengan rapi, baju haruslah dikancingkan.
袜与履 , 俱紧切
wà yǔ lǚ , jù jǐn qiē
Kaus kaki dan sepatu haruslah diikat rapi.
置冠服 , 有定位
zhì guàn fú , yǒu dìng wèi
Meletakkan pakaian dan topi pada tempatnya,
勿乱顿 , 致污秽
wù luàn dùn , zhì wū huì
Jangan biarkan berserakan sehingga kotor berantakan.
3. BERLAKULAH HEMAT DAN SEIMBANG
衣贵洁 , 不贵华
yī guì jié , bù guì huá
Pakaian dinilai dari kerapian dan kebersihan, bukan mewahnya.
上循分 , 下称家
shàng xún fēn , xià chèn jiā
Sesuaikan dengan acara dan kedudukan kita, sesuaikan pula dengan keadaan
keluarga.
对饮食 , 勿拣择
duì yǐn shí , wù jiǎn zé
Jangan memilih-milih makanan-minuman (sisakan untuk yang belum makan).
食适可 , 勿过则
shí shì kě , wù guò zé
Makan secukupnya, jangan membuang makanan.
年方少 , 勿饮酒
nián fāng shǎo , wù yǐn
Saat muda rapi dan bersih, jangan minum arak.
饮酒醉 , 最为丑
yǐn jiǔ zuì , zuì wéi chǒu
Bila mabuk, tingkah laku akan tercela.
4. BERSIKAP GAGAH NAMUN TETAP SOPAN
步从容 , 立端正
bù cóng róng , lì duān zhèng
Berjalanlah dengan mantap, berdirilah dengan tegak.
揖深圆 , 拜恭敬
yī shēn yuán , bài gōng jìng
Menghormat dengan tulus, bersujud dengan penuh hormat.
勿践阈 , 勿跛倚
wù jiàn yù , wù bǒ yǐ
Jangan menginjak ambang pintu, jangan bersandar pada sebelah kaki
saja.
勿箕踞 , 勿摇髀
wù jī jù , wù yáo bì
Jangan duduk dengan kaki terbuka (atau menyelonjorkan/ menggoyang
kaki), jangan duduk sambil menggoyangkan pinggul.
5. BERSIKAPLAH LEMBUT DAN PENUH PERHITUNGAN
缓揭帘 , 勿有声
huǎn jiē lián ,wù yǒu shēng
Membuka tirai perlahan-lahan (tirai Tiongkok kuno menggunakan tirai
bambu halus yang mengeluarkan bunyi berisik).
宽转弯 , 勿触棱
kuān zhuǎn wān , wù chù léng
Saat berbelok di ruangan,
janganlah sampai sikunya terbentur.
执虚器 , 如执 盈
zhí xū qì , rú zhí yíng
Bila membawa wadah kosong, bawalah seperti membawa barang berisi.
入虚室 , 如有人
rù xū shì , rú yǒu rén
Saat masuk ruangan kosong harus tetap santun seperti jika ada orangnya.
事勿忙 , 忙多错
shì wù máng, máng duō cuò
Saat bekerja jangan sembrono, bila panik akan banyak salahnya.
勿畏难 , 勿轻略
wù wèi nán , wù qīng lüè
Jangan takut menghadapi kesulitan, jangan pula menganggap enteng hal
sekecil apapun.
斗闹场 , 绝勿近
dòu nào cháng , jué wù jìn
Jangan mendekati tempat-tempat keributan.
邪僻事 , 绝勿问
xié pì shì , jué wù wèn
Jangan melibatkan diri pada hal-hal yang aneh dan sesat.
6. MENGUNJUNGI DAN MEMINJAM BARANG ORANG LAIN
将入门 , 问孰存
jiāng rù mén , wèn shú cún
Sebelum masuk pintu rumah, tanyakan apakah ada orang di dalam.
将上堂 , 声必扬
jiāng shàng táng , shēng bì yang
Saat memasuki ruangan, salam dengan suara lantang.
人问谁 , 对以名
rén wèn shuí , duì yǐ míng
Bila tuan rumah bertanya "siapa", jawablah dengan menyebut nama.
吾与我 , 不分明
wú yǔ wǒ , bù fēn míng
Bila dijawab dengan "saya / aku", tuan rumah tidak jelas siapa yang
datang.
用人物 , 须明求
yòng rén wù , xū míng qiú
Menggunakan barang orang lain harus seizin pemilik.
倘不问 , 即为偷
tǎng bù wèn , jí wéi tōu
Bila tanpa izin itu juga disebut mencuri.
借人物 , 及时还
jiè rén wù, jí shí huán
Barang yang dipinjam harus dikembalikan tepat waktu (tidak rusak,
diletakkan di tempat semula).
后有急 , 借不难
hòu yǒu jí , jiè bù nán
Bila kelak dibutuhkan lagi, orang tidak
enggan meminjamkan lagi.
Bersambung Ke : Bab IV, Bisa Dipercaya ( 信 )
Jika anda merasa artikel ini bermanfaat, maka anda dipersilahkan untuk
mencetak dan mengedarkan semua artikel yang dipublikasikan pada Blog Kebajikan ( De 德 ) ini. Mengutip atau mengcopy artikel di Blog ini harus mencantumkan Kebajikan ( De 德 ) sebagai sumber artikel.
Tidak ada komentar:
Write komentar