|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Jumat, 13 September 2013

Khasiat Tanaman Daun Binohong

 

Binahong atau dengan nama latin  (Basella rubra Linn) merupakan tanaman obat yang berasal dari negeri korea. Keuntungan Tanaman ini adalah  mudah sekali untuk  ditanam dan pertumbuhannya merambat. 

Selain memiliki khasiat sebagai obat tanaman ini juga dikenal sebagai tanaman hias, karena bisa dibentuk sesuai dengan keinginan misalnya dibentuk seperti gapura atau gondola. Oleh karenanya tanaman ini juga disebut  gondola. 

Walaupun pada kenyataannya banyak tanaman binahong yang justru disiasiakan dan tidak dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar. Hal tersebut dikarenakan kurangnya pengetahuan masyarakat tentang khasiat dan manfaaat tanaman binahong, sehingga tidak ada keinginan untuk memanfaatkan tanaman ini.

Masyarakat Cina sudah lama memanfaatkan tanaman binahong sebagai tanaman herbal. Kapan masuk ke Indonesia, belum jelas diketahui. Tapi saat ini banyak warga yang mulai menanam binahong ini sebagai tanaman hias maupun sebagai tanaman obat.

Nama Latin tanaman binahong adalah Anredera Cordifolia. Tanaman ini mudah tumbuh di dataran rendah dan dataran tinggi. Tumbuh baik pada kondisi setengah teduh atau teduh. Jadi tidak perlu tekena sinar matahari berlebihan.

Mengingat tanaman binahong tumbuhnya merambat, tentu saja kita harus menyiapkan rambatannya. Sarana rambatan (ajir) bisa bermacam-macam mulai dari lurus tegak hingga dibuat bertali-tali.


Dewasa ini mulai banyak yang menanam, disamping sebagai tanaman obat, juga tanaman hias daun. Bisa ditanam di dalam pot, halaman pekarangan atau pun di kebun.Kasiat hebat daun binahong,utk kesehatan dan penyembuhan brbgai mcm penyakit ringan Dan berat,
cukup dkunyah, diseduh dgn air hangat ato dblender ...

Khasiat daun binahong sebagai tanaman obat sudah banyak yang membuktikan. Diantara sekian banyak khasiat itu yang paling menonjol adalah fungsi binahong sebagai antibiotic untuk menyembuhkan luka bekas operasi. 

Salah satu manfaat yang dihasilkan oleh daun binahong adalah untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit. Berbagai macam penyakit luar dan penyakit dalam.

Dalam pemanfaatannya, resep yang digunakan sangatlah sederhana. Daun binahong cukup di rebus dalam air secukupnya dan tunggu hingga kurang lebih setengah jam. Tuangkan air hasil perebusan ke dalam Mengkonsumsi daun binahong dapat dilakukan sebanyak 2 kali dalam 1 hari. Berikut ini resep yang dapat digunakan untuk mengkonsumsi daun binahong  

23 Khasiat Tanaman Binahong Untuk Menyembuhkan Penyakit Luar dan Dalam.

1. Obat Luka.

Bahan : Daun binahong beberapa lembar.

Cara membuat : Daun binahong dicuci, diremas-remas hingga menjadi lembut dan berlendir.

Cara menggunakan : Tempelkan pada bagian luka, setelah itu tunggu sebentar, maka lukanya akan menjadi kering.

2. Obat Ambeien.

 
Bahan : Daun Binahong sebanyak 16 lembar, air 3 gelas.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

3. Obat Batuk.

 
Bahan : Daun binahong 10 lembar.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tersisa 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

4. Obat borok aku yang menahun.

 
BahanDaun binahong 12 lembar, 3 gelas air.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

5. Obat darah rendah.

 
Bahan : Daun binahong 8 lembar, 2 gelas air.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

6. Obat disentri.

 
Bahan : Daun binahong 10 lembar, 2 gelas air.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

7. Obat Gatal-gatal, eksim kulit.

 
Bahan : Daun binahong 10-15 lembar. 3 gelas air.

Cara membuat : Daun binahon dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

8. Obat Gegar Otak.

 
BahanDaun binahong 10 lembar, 2 gelas air.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus hingga mendidih dan tinggal 2 gelas.

Cara pemakaian : Diminum 1 kali sehari.

9. Obat Gusi berdarah.

 
Bahan :  Daun binahong 4 lembar, air 2 gelas.

Cara membuatDaun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

10. Obat Hidung Mimisan.

 
Bahan Daun binahong 4 lembar, air 2 gelas.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus hingga mendidih sampai tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

11. Obat Jerawat.

 
BahanDaun binahong 8 lembar, air 2 gelas.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus hingga mendidih sampai tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

12. Untuk melancarkan haid.

 
Bahan : Daun binahong 3 lembar, 2 gelas air.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus hingga mendidih sampai tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

13. Obat Kencing manis.

 
Bahan : Daun binahong 11 lembar, air 3 gelas.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

14. Obat Kurang Nafsu makan.

 
Bahan : Daun binahong 5 lembar, air 2 gelas.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

15. Obat Lemah Syahwat.

 
Bahan : Daun binahong 3-10 lembar, air 2 gelas.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

16. Untuk menjaga stamina tubuh.

 
Bahan : Daun binahong 1 lembar, 2 gelas air.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

17. Obat sakit paru-paru.

 
Bahan : Daun binahong 10 lembar, 2 gelas air.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

18. Obat Patah Tulang.

 
BahanDaun binahong 10-20 lembar, air 3 gelas.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

19. Obat Radang Ginjal.


Bahan : Daun binahong 7 lembar, air 2 gelas.

Cara membuatnya : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

20. Obat sehabis bersalin.

 
Bahan : Daun binahong 7 lembar, 2 gelas air.

Cara membuatnya Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

21. Sehabis Operasi.

 
Bahan : Daun binahong 20 lembar, 3 gelas air.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

22. Obat Sesak Nafas.

 
Bahan : Daun binahong 7 lembar, 2 gelas air.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

23. Obat Usus Bengkak.

 
Bahan : Daun binahong 3 lembar, 2 gelas air.

Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu direbus sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.

Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.


Itulah resep-resep ampuh dari daun binahong. Begitu banyak khasiatnya, tak ada salahnya menanam tanaman binahong ini di pekarangan rumah, siapa tahu suatu saat kita membutuhkannya. Formasi daun perlembar yang dipakai sangatlah penting, selain buat keamanan juga kemanjuran obat. 

Selamat mencoba, semoga lekas sembuh dan sehat selalu, jangan melebihi atau mengurangi takaran. Jika sakit berlanjut hubungi Sinshe / Dokter terdekat.


Jika anda merasa artikel ini bermanfaat, maka anda dipersilahkan untuk mencetak dan mengedarkan semua artikel yang dipublikasikan pada Blog Kebajikan ( De 德 ) ini. Mengutip atau mengcopy artikel di Blog ini harus mencantumkan Kebajikan ( De 德 ) sebagai sumber artikel.

Tidak ada komentar:
Write komentar