|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Jumat, 06 September 2013

Wang Cheng Menolong Orang Dari Kesulitan

 

Pada dinasti Sung, ada seorang budiman Wang Cheng yang hendak ke kota untuk mengikuti ujian.

Di dalam perjalanan dia menumpang tinggal di rumah orang. Ketika dia hendak berbaring, tiba – tiba dia mendengar suara ibu dan anak gadis dari tetangga sebelah yang menangis dengan sangat sedih sekali.

Lalu dia bertanya pada pemilik rumah tempat dia menginap, barulah dia tahu bahwa tetangga sebelah itu sangat miskin dan ada meminjam uang dari orang lain, tapi mereka tak punya uang untuk mengembalikannya, sehingga harus menjual anak gadisnya untuk membayar hutang.


Setelah Wan Cheng mengetahuinya, dia pergi ke tetangga sebelah untuk membuktikan apakah persoalan yang sebenarnya itu seperti yang diceritakan pemilik rumah.

Seteelah Wan Cheng tiba disana dan mendengar persoalannya itu, dia berkata, “Anak gadis kamu saya yang beli, saya duluan mengasih kalian uang, untuk melunasi hutang, 3 hari kemudian baru saya datang untuk menikahi anak gadis kamu.”

Ibu dan anak yang mendapatkan uang tersebut, menjadi tenang dan mereka tak menangis lagi.

Waktu 3 hari sangatlah cepat berlalu, malahan sudah lewat 1 hari (sudah berselang 4 hari), tapi masih juga tak tampak datangnya Wang Cheng. Ibu dan anak itu menunggu sampai hari ke lima, barulah ada seseorang yang datang membawa surat dari Wang Cheng dan menyerahkannya pada mereka.

Isi suratnya berbunyi, “Uang itu adalah untuk membantu kalian, tapi oleh karena saya takut kalian tidak mau menerimanya, maka saya bilang uang itu sebagai mas kawin, agar hati kalian bisa tenang. Jadi anak gadis itu boleh menikah dengan orang lain."

Oleh karena ketulusan hatinya membantu orang yang dalam keadaan kesulitan, maka Wang Cheng kemudian berturut – turut mendapatkan juara pertama atas 3 pelajaran yang diuji, terakhir dia dinobatkan sebagai Chin Kuo Kung.


Jika anda merasa artikel ini bermanfaat, maka anda dipersilahkan untuk mencetak dan mengedarkan semua artikel yang dipublikasikan pada Blog Kebajikan ( De 德 ) ini. Mengutip atau mengcopy artikel di Blog ini harus mencantumkan Kebajikan ( De 德 ) sebagai sumber artikel.

Tidak ada komentar:
Write komentar