Kebajikan ( De 德 ) - Tetap semangat di segala situasi, ditengah kesulitan dan bencana.
Meski masih dalam nuansa IMLEK, namun sebagian juga telah kembali beraktivitas seperti sedia kala..
Tak ada hari buruk atau baik, nasib buruk atau nasib baik selama kita mau merubahnya.
Semua harus dijalani di tahun yang masih baru ini...
Kehidupan layaknya pelajaran melukis, tergantung warna apa yang kita bubuhkan dalam setiap gambaran kehidupan, hitam atau putih atau corak lain itulah yang akan terlihat pada akhirnya.
Jangan terlalu berprasangka buruk pada seseorang sebelum kita tahu kebenarannya..
Apalagi membiarkan mulut kita larut dalam pergunjingan yang tidak jelas dan terkesan menyudutkan, seolah-olah kita menjadi sutradara dari jalan hidup orang lain.
Jangan sampai ketika dugaan kita salah, apalagi tak terbukti..bukankah kita nantinya yang akan dipermalukan. Salam kebajikan (Penulis : Lulu)
Jika anda merasa artikel ini bermanfaat dan menurut Anda bisa mengilhami orang untuk menjadi baik dan berbuat kebajikan, maka anda dipersilahkan untuk mencetak dan mengedarkan semua artikel yang dipublikasikan pada Blog Kebajikan ( De 德 ) ini; Mengutip atau mengcopy artikel di Blog ini harus mencantumkan Kebajikan ( De 德 ) sebagai sumber artikel.
Tidak ada komentar:
Write komentar