|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Minggu, 09 Februari 2014

Status Mengeluh di Social Media

 


Kebajikan ( De 德 ) -  Sudah seberapa sering kita mengeluh dalam hal sepele?
Kenyamanan hidup yang kadang membuat kita terlalu memanjakan diri, sedikit pun tidak nyaman, karena yang keluar dari mulut hanya keluhan.


Teman-teman...Coba kalian perhatikan status di dunia maya, betapa banyak orang yang membuat status mengeluh. Dari soal cuaca, makanan, pakaian, gadget, dan lain-lain. Sebelum mengeluh, alangkah baiknya kita mensyukuri apa yang sudah ada dan mau menerima dengan lapang dada apa yang sudah terjadi.


Diluar sana masih banyak saudara-saudara kita yang kurang beruntung. Jangankan untuk mengeluh soal makanan, sepiring nasi putih pun mereka harus berjuang mendapatkannya.
Untuk pakaian saja, mereka pakai apa yang ada. Masihkah kita pantas untuk mengeluh?..


Tahu ngak teman-teman, Orang yang suka mengeluh kadang dijauhi temannya sendiri, dijauhi rejeki, kesehatan, dan ketenangan hidup. Yang di lakukannya hanya mengeluh, tidak menikmati apa yang sudah dimiliki. Bahkan soal kecil sekalipun, tidak terlepas dari keluhannya.


Seseorang akan menilai kamu dari sebuah status, walaupun tidak pernah berjumpa. Menilai seberapa sering kamu mengeluh. Bukankah demikian? Kurangi keluhan, belajar lebih dewasa dan bijaksana menanggapi situasi dan kondisi. Dunia maya bukanlah tempat yang tepat buat mencurahkan segala keluh kesah.


Lebih baik curahkan semuanya kepada yang di Atas sana. Belajar mengganti keluhan menjadi sebuah keikhlasan dan rasa syukur yang lebih mendalam lagi, jauh dalam lubuk hati kita. Salam kebajikan dan salam hangat. (Penulis : Amoy)


Jika anda merasa artikel ini bermanfaat dan menurut Anda bisa mengilhami orang untuk menjadi baik dan berbuat kebajikan, maka anda dipersilahkan untuk mencetak dan mengedarkan semua artikel yang dipublikasikan pada Blog Kebajikan ( De 德 ) ini; Mengutip atau mengcopy artikel di Blog ini harus mencantumkan Kebajikan ( De 德 ) sebagai sumber artikel.

Tidak ada komentar:
Write komentar