|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Kamis, 06 Agustus 2015

4 Hal Yang Akan Menghalangi Kesuksesan Anda

 


KEBAJIKAN ( De 德 ) -  Tidak ada kesuksesan yang diraih secara instan. Butuh banyak kerja keras untuk bisa membuat Anda sukses, bahkan untuk mereka yang dilahirkan kaya sekali pun. Jika Anda memang bukan salah satu pewaris perusahaan atau lain sebagainya, maka cara satu-satunya adalah berusaha.

Mencapai kesuksesan juga tidak mudah, Anda akan menghadapi berbagai rintangan yang akan menghalangi jalan Anda. Jika tidak ingin kesuksesan Anda tertunda, dikutip dari allwomenstalk.com, hindari sekian hal berikut ini.
    
1. Minder dengan penampilan
 
Tidak semua kesuksesan berpatok pada penampilan luar Anda. Jika Anda punya kepribadian yang menakjubkan atau punya skill yang tidak semua orang bisa lakukan, itu adalah kelebihan dan itu bisa jadi jalan sukses Anda. Temukan passion Anda, lakukan apa yang Anda suka, dan Anda akan cantik dengan sendirinya saat sukses nanti. Tak perlu khawatir lagi soal paha besar atau tubuh pendek.
    
2. Ketagihan media sosial
Tidak heran jika Anda tidak kunjung sukses, karena waktu Anda terkuras habis hanya untuk stalking dan melihat sosial media. Kurangi waktu nge-tweet atau update status gak penting, dan lebih banyaklah berbuat.
    
3. Kurang percaya diri
Minder bukan jadi hal yang pantas dipertahankan. Tidak ada gunanya minder, Anda akan terlihat semakin lemah dan tidak diperhitungkan. Percaya diri dan yakin dengan kemampuan Anda adalah salah satu cara mencapai kesuksesan.
    
4. Think big


Berpikirlah lebih luas, belajar lebih banyak. Cari lebih banyak informasi dan membaca lebih banyak. Pemimpin selalu berpikir lebih maju dan lebih luas. Jadilah trend-setter, bukan follower.

Jadi jika ingin sukses, sebaiknya hindari 4 hal di atas. Tak ada kesuksesan yang datang dengan sendirinya, kecuali Anda berusaha.  Salam kebajikan (Sumber)

Tidak ada komentar:
Write komentar