Kebajikan ( De 德 ) - Berkawan harus selalu hati-hati; jangan bergaul dengan orang yang
seperti serigala atau komplotan jahat.
Jangan berkawan dengan orang yang akrab dengan Anda hanya karena makanan
dan minuman; atau orang yang tidak mau menolong saat sesama dalam
kesusahan, tetapi malah mengejeknya miskin.
Bersahabat harus menjaga kepercayaan dan kejujuran; dengan berlalunya
waktu maka hati manusia akan terlihat.
Saat jatuh dalam kesusahan harus saling tolong-menolong; orang yang baru
dikenal, sulit sekali mengetahui isi hatinya.
Memperindah kain brokat dengan bunga (berarti memberi bantuan pada orang
mampu, yang sebenarnya tidak butuh bantuan tersebut) banyak terjadi di
mana-mana; menghantarkan arang di musim dingin (berarti memberi bantuan
pada saat orang sungguh-sungguh membutuhkan bantuan sesama) jarang
terjadi di dunia ini.
Di dunia ini semua adalah saudara; bila berhati-hati dalam memilih
kawan, manfaatnya tak terhingga. Salam kebajikan
Jika anda merasa artikel ini bermanfaat dan menurut Anda bisa mengilhami orang untuk menjadi baik dan berbuat
kebajikan, maka anda dipersilahkan untuk
mencetak dan mengedarkan semua artikel yang dipublikasikan pada Blog Kebajikan ( De 德 ) ini; Mengutip atau mengcopy artikel di Blog ini harus mencantumkan Kebajikan ( De 德 ) sebagai sumber artikel.
Tidak ada komentar:
Write komentar