|
Welcome To My Website Kebajikan (De 德)......KEBAJIKAN ( De 德 ) Mengucapkan Xin Nian Kuai Le (新年快乐) 2571 / 2020...Xīnnián kuàilè, zhù nǐ jiànkāng chángshòu, zhù nǐ hǎo yùn..Mohon Maaf Blog ini masih dalam perbaikan....Dalam era kebebasan informasi sekarang, hendaknya kita dapat lebih bijak memilah, mencerna dan memilih informasi yang akurat. Kami menempatkan kepentingan pembaca sebagai prioritas utama. Semangat kami adalah memberikan kontribusi bagi pembaca agar dapat meningkatkan Etika dan Moral dalam kehidupan serta meningkatkan Cinta kasih tanpa pamrih pada sesama baik dalam lingkup lingkungan sekitar maupun lingkup dunia dan menyajikan keberagaman pandangan kehidupan demi meningkatkan pemahaman dan penghargaan terhadap kehidupan. Tanpa dukungan Anda kami bukan siapa-siapa, Terima Kasih atas kunjungan Anda

Sabtu, 24 Agustus 2013

Di Zi Gui ( 弟子規 ) Bab II : Hubungan Saudara Sedarah ( Chū zé tì / 出 则 弟)

 

Di Zi Gui adalah ajaran etika moral yang diambil dari bagian ajaran filsuf dunia Kong Fu Zi ini, disusun dalam kata-kata singkat yang kelihatannya sederhana, namun sangat dalam artinya.

Di Zi Gui  ( 弟子規 ) adalah sebagai pedoman untuk belajar menjadi manusia berbudi luhur dan berbakti berdasarkan nasehat-nasehat orang bijak.

Bab ini menjelaskan aturan dan prinsip hubungan antar saudara dan dengan orang yang lebih tua dari kita, juga mengajarkan harus menghormati orang yang lebih tua. Ketika dari kecil sudah diajarkan untuk menghormati orang tua, guru, dan saudara-saudara, maka ketika sudah dewasa dan berada di luar, maka dia dengan sendirinya mengerti harus menghormati pemimpin, sesepuh, dan sesamanya.

Orang yang mengerti tata krama dan sopan santun pastinya akan disenangi orang lain, dan juga lebih gampang mendapat bantuan dari orang-orang. Orang yang tidak tidak mengerti tata krama, sudah pasti bukannya mendapat bantuan, malah mungkin dipersulit oleh orang lain. (Malah mungkin ada yang masih belum mengerti, sehingga bertanya-tanya, mengapa orang-orang selalu terlihat tidak senang dengan dia.)

Jadi bagi orang tua yang serius dengan masa depan anaknya, harus merenung kembali. Sebetulnya nilai ulangan anaknya lebih penting? Ataukah mengajari dia  bagaimana menjadi orang, mengajari dia bagaimana sikap dalam menangani masalah lebih penting?
 
Kalau memang ingin kelak anak kita bisa bertemu dengan orang-orang penting dalam hidupnya dan karier yang mulus, maka seharusnya dari kecil sudah membiasakan untuk mengajari tata krama kepada anaknya. Kalau sampai menunggu dia sudah dewasa, ketika kebiasaan sudah begitu mendarah daging, maka mau memperbaiki pun susah.


1. KASIH SAYANG DENGAN SAUDARA

兄道友, 弟道
xiōng dào yǒu ,dì dào gōng

Kakak layaknya seperti seorang sahabat, seorang adik haruslah menghormatinya. 

兄弟睦, 孝在中
xiōng dì mù , xiào zài zhōng
Bila kakak-adik hidup rukun, itulah cara berbakti dalam kehidupan (kepada orangtua).

财物轻, 怨何生  
cái wù qīng , yuàn hé shēng

Bila lebih mementingkan hubungan saudara daripada harta, maka tidak ada pertengkaran dan permusuhan. 

言语忍, 忿自泯
yán yǔ rěn , fèn zì mǐn

Bila bisa menahan amarah, amarah akan lenyap dengan sendirinya.

2. SOPAN SANTUN DENGAN SAUDARA

或饮食, 或坐走  
huò yǐn shí, huò zuò zǒu

Makan atau minum, duduk atau berjalan, 

长者先, 幼者后 
zhǎng zhě xiān , yòu zhě hòu
 
Dahulukan yang lebih tua, barulah yang lebih muda.

长呼人, 即代叫  
zhǎng hū rén , jí dài jiào

Bila yang dituakan sedang memanggil seseorang, cepat bantu (berinisiatif) memanggilkan. 

人不在, 己即到
rén bù zài, jǐ jí dào

Bila orangnya tidak berada di tempat, cepatlah kita menghadap.

3. HORMAT DAN SANTUN PADA SESEPUH

称尊长, 勿呼名 
chēng zūn zhǎng , wù hū míng

Menyapa orang yang dituakan, jangan menyebut namanya. 

对尊长, 勿见能
duì zūn zhǎng , wù xiàn néng

Berhadapan dengan yang dituakan, jangan memamerkan kemampuan diri.

路遇长, 疾趋揖  
lù yù zhǎng , jí qū yī,

Bila berpapasan dengan yang dituakan, cepat maju memberi hormat. 

长无言, 退恭立
zhǎng wú yán , tuì gōng lì
 
Bila mereka tidak menyahut, mundurlah dan beri jalan dengan hormat.

骑下马, 乘下车  
qí xià mǎ , chéng xià jū

Turunlah bila sedang menunggang kuda, turunlah bila berada dalam kendaraan. 

过犹待, 百步余
guò yóu dài , bǎi bù yú

Menunggu dengan hormat, hingga beliau menjauh ratusan langkah.
 
4. BILA BERSAMA SESEPUH DI SUATU TEMPAT

长者立, 幼勿坐  
zhǎng zhě lì , yòu wù zuò

Bila yang tua berdiri, janganlah yang muda duduk. 

长者坐, 命乃坐
zhǎng zhě zuò , mìng nǎi zuò

Setelah yang dituakan duduk, barulah duduk bila dipersilahkan.

尊长前, 声要低 
zūn zhǎng qián , shēng yào dī

Di hadapan orang yang dituakan, sudilah suara direndahkan. 

低不闻, 却非宜
dī bù wén , què fēi yí

Tetapi jangan sampai tidak terdengar, karena itu juga tidak pantas.

进必趋, 退必迟 
jìn bì qū, tuì bì chí

Saat bertemu yang tua harus segera maju ke hadapannya, juga perlahan-lahan saat mengundurkan diri. 

问起对, 视勿移
wèn qǐ duì , shì wù yí

Jawablah pertanyaan dengan sopan, jangan mengalihkan pandangan mata.

5. BAKTI PADA SESEPUH DAN KELUARGANYA


事诸父, 如事父 
shì zhū fù , rú shì fù

Melayani orang yang sebaya dengan ayah seperti orangtua sendiri. 

事诸兄, 如事兄
shì zhū xiōng , rú shì xiōng

Memperlakukan orang yang sebaya dengan kakak seperti kakak kandung sendiri.


Bersambung Ke Bab III, Kewaspadaan (谨 )


Jika anda merasa artikel ini bermanfaat, maka anda dipersilahkan untuk mencetak dan mengedarkan semua artikel yang dipublikasikan pada Blog Kebajikan ( De 德 ) ini. Mengutip atau mengcopy artikel di Blog ini harus mencantumkan Kebajikan ( De 德 ) sebagai sumber artikel.

Tidak ada komentar:
Write komentar